Penyerang Chelsea, Alvaro Morata (kiri) dan Penyerang Manchester City, Raheem Sterling (kanan). Foto: Google |
LONDON (L77)---Chelsea akan menjamu Manchester City pada lanjutan pertandingan Liga Premier Inggris di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (30/9/2017) malam. Laga ini akan menjadi ajang uji konsistensi kedua kubu yang kini tengah sama-sama dalam penampilan terbaiknya.
The Citizens kini kokoh di puncak klasemen dengan 16 poin hasil dari enam pertandingan. Skuat besutan Josep Guardiola tersebut sejauh ini belum pernah merasakan kekalahan.
Sementara Chelsea bertengger di posisi ketiga dengan 13 angka hasil dari empat kali menang, sekali imbang dan sekali kalah.
Satu-satunya kekalahan The Blues didapat saat menjamu Burnley pada laga perdana Liga Premier Inggris musim ini. Kala itu, Chelsea secara mengejutkan takluk 2-3 di Stamford Bridge.
Namun, perlahan tapi pasti, tim besutan Antonio Conte mulai kembali ke performa terbaik. Sejak itu, Chelsea selalu tampil perkasa. Teranyar, The Blues sukses mempecundangi tuan rumah Atletico Madrid 1-2 pada pertandingan Liga Champions, Kamis (28/9/2017) dini hari.
Tidak hanya penampilan secara tim yang kian solid, bomber andalan Chelsea, Alvaro Morata pun kian garang dalam urusan membobol gawang lawan. Setelah membuat hattrick kala The Blues menang 4-0 atas Stoke City pekan lalu, eks striker Real Madrid itu juga menyumbangkan satu gol saat membekap Atletico.
Menghadapi Manchester City yang juga sedang dalam top performa, Pelatih Chelsea Antonio Conte harus berpikir keras agar permainan timnya tetap konsisten. Laga melawan City ibarat ujian berat bagi The Blues untuk menunjukkan konsistensinya.
Conte diperkirakan akan menerapkan strategi 3-4-3 untuk memperkuat lapangan tengah timnya dalam meredam kreativitas para penggawa City.
Di lini depan, juru taktik asal Italia besar kemungkinan mengandalkan Morata sebagai ujung tombak dengan ditopang Hazard dan Pedro.
Di kubu City, Pelatih Josep Guardiola pun mempunyai misi yang sama, yaitu ingin terus mempertahankan konsistensi anak asuhnya. Kekalahan tentu akan membuat mental dan kepercayaan diri para pemainnya turun. Hal inilah yang mesti dijaga eks juru taktik Barcelona itu.
Lima laga terakhir tanpa kekalahan bisa menjadi modal penting City kala menyambangi Stamford Bridge.
Guardiola diprediksi akan menerapkan skema 4-3-3. Para pemain terbaiknya akan diturunkan sejak awal. Di barisan depan, trio penyerang muda The Citizens yaitu Sane, Sterling dan Jesus, diperkirakan bakal masuk starting line up. Sementara lini tengah, besar kemungkinan ditempati David Silva, De Bruyne, dan Fernandinho. ■
Chelsea vs Manchester City
Liga Premier Inggris
Sabtu (30/9/2017) Pukul 23.30
Rekor Pertemuan:
6/4/2017 Chelsea 2 – 1 Manchester City
3/12/2016 Manchester City 1 – 3 Chelsea
16/4/2016 Chelsea 0 – 3 Manchester City
21/2/2016 Chelsea 5 – 1 Manchester City
16/8/2015 Manchester City 3 – 0 Chelsea
Lima Pertandingan Terakhir Chelsea:
13/9/2017 Chelsea 6 – 0 Qarabag
17/9/2017 Chelsea 0 – 0 Arsenal
21/9/2017 Chelsea 5 – 1 Nottingham
23/9/2017 Stoke City 0 – 4 Chelsea
28/9/2017 Atletico Madrid 1 – 2 Chelsea
Lima Pertandingan Terakhir Manchester City:
14/9/2017 Feyenoord 0 – 4 Manchester City
16/9/2017 Watford 0 – 6 Manchester City
21/9/2017 West Brom 1 – 2 Manchester City
23/9/2017 Manchester City 5 – 0 Crystal Palace
27/9/2017 Manchester City 2 – 0 Shakhtar Donetsk
Perkiraan Pemain:
Chelsea (3-4-3): Courtois-Rudiger-Azpilicueta-Cahill-Moses-Alonso-Bakayoko-Kante-Pedro-Hazard-Morata
Pelatih: Antonio Conte
Manchester City (4-3-3): Ederson-Danilo- Walker-Stones-Otamendi-Fernandinho-De Bruyne-Silva-Sane-Sterling-Jesus
Pelatih: Josep Guardiola
0 komentar:
Post a Comment