Pembalap Ferrari, Sebastian Vettel gagal menyelesaikan balapan GP Jepang, Minggu (8/10/2017) lantaran mengalami masalah mesin pada mobilnya. Foto: AFP @ sports.okezone.com |
Pembalap Ferrari, Sebastian Vettel mulai pesimistis meraih gelar juara dunia usai gagal finish pada balapan Formula 1 (F1) GP Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (8/10/2017).
Ini adalah kali kedua, Vettel gagal meraih poin lantaran tidak mampu menyelesaikan balapan dalam empat seri terakhir. Sebelumnya, ia mengalami nasib serupa pada GP Singapura.
Kegagalan di GP Jepang kian mengecilkan kans Vettel meraih gelar juara dunia F1 musim ini. Kini, pembalap 30 tahun itu tertahan di posisi kedua dengan koleksi 247 poin atau tertinggal 59 angka dari Lewis Hamilton yang berada di puncak klasemen.
Nada kekecewaan dilontarkan Vettel usai gagal finish di GP Jepang. Ia bahkan sudah tidak yakin masih mempunyai kans meraih gelar musim ini. "Saya tidak tahu, apakah kami masih memiliki kesempatan tahun ini. Jelas semua tergantung pada apa yang terjadi hari ini dan pada balapan berikutnya," ujar Vettel.
"Tentunya kami tidak menunjukkan performa sesuai keinginan kami hari ini. Tetapi, secara keseluruhan, saya pikir tim sedang berjalan dengan baik. Saya pikir kami berkembang setiap balapan. Sudah jauh lebih banyak ketimbang yang dipikirkan orang-orang," lanjutnya.
Pada balapan GP Jepang tersebut, Hamilton menjadi juara setelah finiah lebih awal dengan catatan waktu 1 jam 27 menit 31.194 detik. Disusul di tempat kedua dan ketiga yakni dua pembalap Red Bull, Max Verstappen dan Daniel Ricciardo.
Sumber: https://goo.gl/eDP4ay
0 komentar:
Post a Comment